Jakarta,20/9/2020
Laporan,Darmawansyah
Jakarta,eksposenews.com- Kebakaran besar terjadi di wilayah pemukiman penduduk, di wilayah RT 02 RW 08 Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, pada Minggu 20 September 2020.
Saksi mata di tempat kejadian Wahyu, mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 02:00 s/d 05:00 pagi. Namun tidak ada seorangpun yang mengetahui awal munculnya titik api.
Puluhan rumah dan gudang habis dilalap si jago merah. Dikabarkan tidak ada korban jiwa.Kejadian itu sempat membuat panik dan resah warga sekitar lokasi kebakaran.
Sebelum petugas pemadam kebakaran datang, warga sekitar bergotong royong berusaha memadamkan Api dengan air seadanya dengan ember.
Namun dikarenakan api cukup besar sehingga api sulit dipadamkan.Api dengan cepatnya menjalar dari satu rumah ke rumah lainnya dan berhasil melalap beberapa rumah dan gudang.
Pemadam kebakaran tiba beberapa jam kemudian. Dan petugas pemadam akhirnya berhasil memadamkan api.
Petugas kepolisian di lokasi kejadian masih menyelidiki dan mencari saksi mata yang melihat dari mana sumber titik api.