Jakarta,eksposenews.com– Akibat mewabahnya virus covid 19 yang melanda beberapa negara di dunia telah menewaskan puluhan ribu manusia. Di Indonesia, virus covid 19 diketahui pada awal bulan Maret 2019.
Akibat virus covid tersebut telah mempengaruhi roda perekonomian masyarakat di Indonesia. Ditambah lagi dengan diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang sudah diberlakukan di sejumlah daerah semakin menambah beban masyarakat khususnya kalangan ekonomi menengah kebawah.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi tersebut, mendorong Drs. Mohammad Toha, S.Sos, MSi anggota DPR RI Fraksi PKB dari Dapil Jawa Tengah untuk membagikan bingkisan kepada awak media.
Puluhan wartawan dari berbagai media di Jakarta tampak sudah berkumpul sejak pukul 09.00.wib di gedung dewan pers, jalan kebon sirih, Jakarta Pusat, (18/4/2020) untuk menerima bantuan bingkisan tersebut.
Nampak para awak media dipanggil satu persatu oleh Jefri Siregar selaku koordinator dengan dipandu oleh Ketua Forum Wartawan Jakarta Mustofa Hadi Karya (Opan).
Selain wartawan, Security di gedung dewan pers yang bertugas pada hari ini juga mendapatkan bingkisan bantuan dari Mohammad Toha.
Mohammad Toha sendiri tercatat sudah tiga periode menjadi anggota DPR RI yakni periode pertama 2009-2014 periode kedua 2014-2019 dan tahun tahun 2009-2024 terpilih lagi di DPR RI dari Jawa Tengah.
Sebelumnya Mohammad Toha pernah menjadi Wakil Bupati Sukoharjo selama dua periode sejak tahun 2000- 2010.