Indramayu,eksposenews.com – Nina Agustina Dai Bachtiar (NDB) menyempatkan diri nongkrong santai untuk melihat perkembangan kreasi musik di Indramayu. Kegiatan tersebut dilakukannya di Prospero Cafe Lohbener, Indramayu, Jawa Barat, Sabtu (21/3/2020) malam.
“Sambil malam mingguan, kita ngobrol santai sekaligus mau tahu soal perkembangan kreasi musik di Indramayu, khususnya para anak-anak muda,” tutur Nina kepada awak media ini.
Menurutnya, Indramayu memiliki musik khas pantura Tarling, para musisi yang tergabung di berbagai komunitas musik juga memiliki potensi besar di dunia industri Musik dan panggung hiburan. Seharusnya para musisi ini diberikan kesempatan dan perhatian penuh untuk berkembang di industri musik dan ekonomi kreatif.ujar Nina.
“Paling tidak, ke depan kita juga akan menggelar event atau kegiatan pemuda terutama mereka yang memiliki bakat di musik,” terangnya.
Dikatakannya, dukungan tersebut dilakukan agar para pemuda bisa lebih bersemangat lagi dalam berkarya dan menyalurkan aspirasi nya di event festival band dan sebagainya.
“Di PDI Perjuangan misalnya, ada acara Banteng Musik Festival yang digelar beberapa waktu lalu, kita di Indramayu juga akan mengadakan hal yang sama nanti,” terangnya.
Diakui Nina, saat ini para musisi atau pencipta lagu masih belum diakomodir seluruhnya oleh program-program dari Pemerintah, dalam mendapatkan perlindungan bagi musisi untuk hak cipta, sehingga Nina mendorong mereka untuk dapat mendaftarkannya melalui BEKRAF.
“Pemerintah pusat saat ini ada program melalui BEKRAF yang merupakan Badan Ekonomi Kreatif, salah satunya mendukung para seniman atau musisi dalam mendapatkan hak cipta,” tandasnya.